Blog

Mengatasi Mabuk Perjalanan Perjalanan Jauh

Mabuk perjalanan sering dan umum terjadi pada orang yang sedang berpegian jauh, baik mabuk perjalanan darat, laut dan udara hal ini disebabkan sebagian orang lebih sensitif dan tak mampu mengatur sinyal saraf dengan baik.

Ada banyak faktor yang dapat meningkatkan mabuk perjalanan
Pengguna Gadget seperti HP dan tablet pada saat diperjalanan dapat meningkatkan resiko mabuk perjalanan, lebih disarankan penumpang tidak menggunakan gadget saat perjalanan jauh.

Kondisi pengedara yang sedang tidak fit dapat meningkatkan mabuk perjalanan khususnya rasa mual pada penumpang perjalanan jarak jauh.

Penggunaan obat – obattan tertentu seperti PIL KB dapat meningkatkan resiko mabuk perjalanan, khususnya rasa mual dan muntah.

Penumpang yang memiliki riwayat penyakit tertentu seperti Vertigo dapat meningkatkan resiko mabuk perjalanan hal ini dikarenakan vertigo adalah penyakit yang diakibatkan ketidakseimbangan saraf.

Penggunaan minuman Alkohol sebelum perjalanan jauh dapat meningkatkan resiko mabuk perjalanan parah, oleh karena itu disarankan penumpang jangan mengkonsumsi alkohol dalam beberapa hari sebelum melakukan perjalanan jauh.

Ciri – ciri mabuk perjalanan mengeluarkan keringat dingin, Mual, muntah hingga sakit perut namun ajak sejumlah tips untuk mengatasi mabuk perjalanan.

Mengkonsumsi air mineral yang cukup sepanjang perjalanan dapat membantu menghindari dehidrasi yang diakibatkan oleh penumpang yang kehabisan cairan akibat muntah.

Penumpang yang berpegian jauh, disarankan makan makanan ringan hal ini disebabkan karena jika perut terlalu kosong akan memicu kondisi mual dan muntah sebaiknya perut yang terlalu kenyang juga memicu mual.

Penumpang disarankan mengkonsumsi makanan yang dapat meredakan rasa mual seperti jahe , jahe yang dikonsumsi baik dalam teh jahe atau air jahe.

Menggunakan obat yang dalam bentuk minyak2 seperti minyak telon, minyak kayu putih dan balsem dapat bila digunakan dan dihirup dapat mengurangi rasa mual.

Penggunaan aroma terapi
Aromaterapi dan atau minyak angin dapat membantu mengurangi rasa mual serta rasa tak nyaman yang disebabkan mabuk perjalanan.

Aroma bisa Anda peroleh dari minyak esensial, seperti lavender, lemon, minyak kayu putih, dan atau rempah-rempah, seperti kapulaga dan adas. Pilih aroma-aroma yang Anda sukai.

Mabuk perjalanan memang hal yang lumrah dan sering terjadi, namun akan menggangu kenyamanan penumpang meskipun begitu dapat dicegah dan jika terjadi juga dapat diatasi sehingga penumpang dapat melakukan perjalanan jauh dengan rasa nyaman.

Write a comment